Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sambut Idul Fitri, Saksikan Kemeriahan Festival Thongtek dan Takbir Keliling di Desa Mambak 2025

IPNUIPPNUMAMBAK.or.id - Kemeriahan malam Idul Fitri 1446 H akan semakin terasa di Desa Mambak, Jepara, dengan digelarnya Festival Thongtek dan Takbir Keliling yang meriah. Acara tahunan yang dinanti-nantikan ini akan berlangsung pada malam 1 Syawal 1446 H, mengusung tema "Meraih kemenangan dengan penuh kebahagiaan serta bersama menjaga tradisi Islam dalam bingkai Idul Fitri".

Festival ini merupakan wujud syukur dan sukacita masyarakat Desa Mambak dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri. Sebanyak 14 tim dari berbagai penjuru desa akan menampilkan kreativitas mereka dalam mennyajikan musik thongtek dan mengikuti takbir keliling. Penonton akan disuguhi penampilan memukau dari berbagai kelompok, seperti Punokawan, PRG, Berkisar Merah, Kaneman, dan lainnya.

"Acara ini adalah bentuk pelestarian tradisi dan syiar Islam yang dikemas dalam kegiatan yang kreatif dan menghibur," ujar Ketua Panitia, Riyan Adi Saputra. "Kami berharap, acara ini dapat mempererat tali silaturahmi antarwarga dan memberikan hiburan yang positif bagi masyarakat."

Riyan menambahkan bahwa persiapan acara telah mencapai tahap akhir dan seluruh tim peserta telah siap untuk memberikan penampilan terbaik mereka. Ia mengajak seluruh warga Jepara dan sekitarnya untuk hadir dan menyaksikan kemeriahan Festival Thongtek dan Takbir Keliling di Desa Mambak.

"Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan langsung kemeriahan acara ini. Ajak keluarga, teman, dan tetangga untuk bersama-sama merayakan malam Idul Fitri yang penuh berkah," pungkas Riyan.

Festival Thongtek dan Takbir Keliling Desa Mambak 2025 ini diselenggarakan oleh Pimpinan Ranting IPNU IPPNU dan Karang Taruna Tunas Karya Desa Mambak. Acara ini diharapkan dapat menjadi daya tarik wisata religi di Kabupaten Jepara dan memperkuat identitas budaya masyarakat setempat.

Posting Komentar untuk "Sambut Idul Fitri, Saksikan Kemeriahan Festival Thongtek dan Takbir Keliling di Desa Mambak 2025"